IMPLEMENTASI PENDETEKSI PENYAKIT PADA DAUN APEL MENGGUNAKAN METODE CNN
Keywords:
Keywords: Klasifikasi penyakit daun, Convolutional Neural Network (CNN), Augmentasi data.Abstract
Abstrak
Penyakit pada daun tanaman apel merupakan salah satu faktor utama yang dapat menurunkan produktivitas
dan kualitas hasil pertanian. Oleh karena itu, pengembangan metode deteksi penyakit secara dini menjadi
sangat penting untuk mengurangi dampak negatifnya terhadap hasil panen. Dalam penelitian ini, kami
mengusulkan metode klasifikasi penyakit daun pada tanaman apel dengan menggunakan Convolutional
Neural Network (CNN), sebuah model jaringan saraf tiruan yang telah terbukti efektif dalam analisis dan
pengenalan citra. Dataset yang digunakan terdiri dari gambar daun tanaman apel yang telah dikategorikan
berdasarkan jenis penyakitnya. Model CNN dilatih untuk mengenali pola visual dan fitur penting dari setiap
jenis penyakit dengan harapan dapat meningkatkan akurasi klasifikasi. Hasil eksperimen menunjukkan
bahwa metode yang diusulkan mampu mencapai tingkat akurasi yang tinggi dalam mengidentifikasi
berbsagai jenis penyakit daun, dibandingkan dengan metode konvensional. Temuan ini menunjukkan bahwa
penerapan CNN dalam deteksi penyakit tanaman apel dapat memberikan solusi yang efisien dan cepat, serta
berpotensi untuk diterapkan secara luas dalam sistem pertanian berbasis teknologi.
Downloads
Published
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.